Orang Wirausaha adalah Orang Kreatif

Oleh : Ahmad Kujwini, 25 November 2016 - 19:01 WIB

Apa kata Zimmerer tentang Entrepreneur?

  1. Entrepreneurs are an amazing group of people
  2. They are a constant source of creative ideas and innovations
  3. They are important source of fuel for our economy's growth
  4. Entrepreneurs are action-oriented
  5. Entrepreneurs are not bashful, they have big dreams,
  6. Their big dreams are an important source of motivation and vision.

Ungkapan diatas menyatakan bahwa Entrepreneur merupakan satu kelompok orang yang mengagumkan, manusia kreatif dan inovatif. Mereka merupakan bahan bakar pertumbuhan masyarakat, karena mereka memiliki kemampuan berpikir dan bertindak produktif. Pertumbuhan wirausaha sangat mempengaruhi pertumbuhan ekonomi, karena lapangan kerja akan terbuka, pendapatan masyarakat meningkat, daya beli bertambah, barang dan jasa yang dihasilkan akan laku terjual, roda ekonomi akan berputar.

Entrepreneur selalu berorientasi pada action, tidak senang berteori, lebih praktis, banyak kerja daripada bicara. Seorang Entrepreneur itu tidak segan, tidak malu mengungkapkan mimpinya, dan mimpi besarnya itu merupakan sumber energi untuk membangkitkan motivasi dan visinya. Seorang Entrepreneur bisa membuat ide-ide gila, tidak masuk akal, tapi menjadi kenyataan, berkat kegigihannya memperjuangkan ide tersebut. Dan perlu kalian ketahui perbedaan antara Entrepreneur dengan pemimpi sangat tipis, keduanya sama-sama menginginkan sesuatu, tapi pemimpi berhenti sebatas angan-angan dan melamun, sedangkan wirausaha berjuang mewujudkan mimpinya menjadi kenyataaan.

Sebenarnya modal seorang wirausaha itu ialah kreativitas, keuletan, semangat pantang menyerah. Semangat pantang menyerah ini memandang ke gagalan hanyalah keberhasilan yang tertunda, meskipun beberapa kali jatuh mereka akan terus bangkit, tahan banting dan kembali dengan gagah. Entrepreneur yang kreatif takkan habis akal bila mendapat tantangan, mereka akan merubahnya menjadi sebuah peluang. Wirausaha sejati bukan cuma sekedar memperkirakan, tetapi seseorang yang memiliki perhitungan yang tepat dan cermat, mempertimbangkan segala fakta, informasi, data, dan mampu memadukan antara hati dan pikiran, sehingga mampu melakukan dan melaksanakan kalkulasi bisnis yang sangat baik.


Baca Juga :